JAKARTA, RABU - Makin rawannya tingkat keselamatan di jalan raya yang ditunjukkan oleh terus meningkatnya angka kecelakaan yang terjadi dari tahun ke tahun menyebabkan perlunya digalakkan kembali pendidikan dan etika berlalu lintas sejak usia dini. Untuk itu, Shell Indonesia meluncurkan program Road Safety: Think Safety, Act Safely yang akan melibatkan sekitar 1.200 siswa-siswi kelas 4 dan 5 dari sepuluh sekolah dasar di Jakarta hingga akhir tahun 2008. "Program perubahan seperti ini, perlu early wins yaitu kemenangan-kemenagan untuk ke depannya," ujar Presiden Direktur PT Shell Indonesia Darwin Silalahi dalam acara peluncuran program ini di Jakarta, Rabu (28/5). Darwin mencontohkan anaknya yang merengek minta dibelikan handphone padahal umurnya baru lima tahun. Meski kurang setuju, Darwin akhirnya membelikan juga karena sebagian besar teman anaknya ternyata memiliki handphone. Dalam dua hari anaknya sudah mampu menghapal banyak nomor telepon orang-orang terdekatnya. "Kemampuan menghapal dan meniru sesuatu itu sangat tinggi di tingkat SD. Nanti kami akan kembangkan lagi tapi kami mulai dari SD untuk memasyarakatkan perilaku sopan di jalanan, meski mulai dengan jumlah sangat kecil," tandasnya. Menurut Social Investment Manager PT Shell Indonesia Sri Endah program yang akan dikemas dalam roleplay dan simulasi ini nantinya akan diselenggarakan langsung di Taman Lalu Lintas (Traffic Park) Cibubur. "Kami akan ajarkan basic skill saja misalnya menyeberang jalan, atau pakai seat belt, paling tidak mereka nanti bisa ingatkan ayah ibunya ketika hendak mengendarai mobil untuk memakai seat belt," tukas Endah. Program ini akan dimulai pada 5 Juni mendatang dimulai untuk SDN 01 Menteng Atas dan disusul sembilan SD lainnya hingga akhir 2008, seperti SDN Klender 12, SDN Duren Sawit, SDN 02 Menteng Atas, SDN 04 Menteng Atas, SDN 19 Menteng Atas, SDN Gondangdia 03 Pagi, SDN Gondangdia 05 Pagi, SDN Cikini 02 pagi, dan SDN Cikini 04 pagi. Nantinya, pendidikan yang akan diadakan satu hari penuh untuk setiap SD akan memuat pengetahuan dasar tentang lalu lintas yang dikemas dengan interaktif dan fun serta memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk berkendaraan langsung dengan menggunakan alat-alat peraga, seperti kendaraan-kendaraan kecil dan perlengkapannya serta rambu-rambu lalu lintas. Shell melalui program CSR-nya ini berharap program ini menjadi investasi jangka panjang terhadap mental generasi muda di jalanan.Menurut catatan Direktorat Lalu Lintas Polri, angka kecelakaan di Jakarta pada tahun 2007 tercatat 5.154 kejadian yang menyebabkan 999 orang meninggal dunia. Angka ini terus meningkat dari tahun-tahun sebelumnya. Kompas
Pendidikan Lalu Lintas Dini untuk Siswa SD
SDNMoojosari2, 10 Juli 2008Rahasia Membuat Anak Ketagihan Belajar
SDNMoojosari2,Orangtua, pernahkah Anda mengalami hal berikut ini :
- Anda harus sering berteriak dan mengingatkan anak anda untuk belajar ?
- Anak Anda lebih suka bermain daripada belajar ?
- Anak Anda sulit berkonsentrasi saat belajar ?
Jika Anda pernah mengalami hal diatas, pelajari baik-baik apa yang disampaikan oleh Bapak Ariesandi di DVD yang diambil dari Seminar SekolahOrangtua ini.
Anda akan belajar mengenai :
- Persepsi yang benar tentang Belajar yang 90% orangtua tidak mengetahuinya.
- Bagaimana cara membuat anak senang dengan proses belajar ?
- Bagaimana cara belajar yang efektif sehingga anak tidak saja berprestasi di sekolah tetapi juga berprestasi di kehidupannya ?
- Bagaimana membuat anak anda tetap senang belajar selamanya sehingga dapat terus berkembang dan sukses dalam kehidupannya ?
- Solusi dari SekolahOrangtua dalam mendidik orangtua menjadi yang terbaik.
Misi Kami di Sekolah Orangtua :
Mendidik dan Membimbing Orangtua Menjadi yang Terbaik demi Kesuksesan Anak dan Generasi Akan Datang.
Anda bisa mendapatkan secara GRATIS newsletter tentang mendidik dan mengasuh anak secara efektif dengan mendaftarkan email anda di www.SekolahOrangTua.com
Pemesanan CD dan produk Hypnoparenting lainnya bisa melalui website kami atau
ke : (031) 7155 9997 atau email : cs@SekolahOrangTua.com
Kami menyumbangkan 10% dari keuntungan untuk beasiswa pendidikan anak-anak tidak mampu di Indonesia. Dengan membeli CD dan produk Hypnoparenting berarti Anda juga telah turut membantu meningkatkan kualitas pendidikan anak di Indonesia.
CITRA DIRI DAN PENDIDIKAN ANAK
SDNMoojosari2,Oleh Suparlan *)
Otak seorang anak kecil adalah sehelai kertas kosong yang polos, kemudian setiap orang dan pengalaman yang mampir dalam hidupnya meninggalkan sebuah tanda di atasnya. Bagi seorang dewasa, yang terdapat dalam benaknya adalah jumlah total dari apa saja yang dia pelajari, dia rasakan, dan dia alami sepanjang perjalanan hidupnya
(Biran Tracy)
Buku itu ternyata telah terbit cukup lama. Tahun 2003. Buku bertajuk Change Your Thinking, Change Your Life: How to Unlock Your Full Potential for Success and Achievement karangan Brian Tracy itu telah diterjemahkan dan diterbitkan dalam Bahasa Indonesia oleh Penerbit Kaifa pada tahun 2005. Ternyata penulis juga telat membacanya. Tak apalah. Lebih baik telat daripada tidak sama sekali.
Salah satu yang sangat membekas dan menarik dari isi buku itu adalah yang akan tulis dalam artikel ini, yakni tentang citra diri atau self image. Sebagai orangtua, dan sekaligus sebagai mantan guru serta mantan kepala sekolah, rasanya pemahaman penulis tentang hal ini sangatlah masih setipis kulit bawang. Sungguh, penulis merasakan itu.
Memang, sejak bersekolah di lembaga pendidikan guru, kita telah belajar tentang teori tabula rasa dari David Hume, yang sangat dekat dengan teori fitrah dalam Islam. Tabula rasa atau fitrah itulah yang kemudian dibentuk melalui pendidikan dan pengalaman dengan membangun citra diri (self image). Jika orang tua atau para guru dan lingkungan kita mampu membangun citra diri bagi anak-anak dan cucu kita bagi generasi muda bangsa kita dengan baik, maka berhasillah dibentuk sosok manusia yang baik pula. Jika tidak demikian, maka yang dihasilkan adalah sebaliknya. Proses pembangunan manusia pada hakikatnya pembangunan pikiran atau mindanya. Mengubah mindsetnya agar dapat membangun citra dirinya.